Kegunaan Lain dari Pasta Gigi Yang Harus Kamu Tahu





Namanya sih pasta gigi, tapi ternyata pasta gigi tak hanya bisa digunakan untuk gigi. Kamu bisa juga memanfaatkannya untuk berbagai macam kegunaan lainnya. Kamu tentu gak menyangka jika pasta gigi dapat memudahkan sekian banyak kegiatanmu sehari-hari, baik yang sepele sampai yang serius. Apa aja sih kegunaan lain pasta gigi, ini nih uraiannya…
1.     Pengganti gel rambut
Buat  para cowok yang pengen terlihat lebih keren bisa menggunakan pasta gigi sebagai pengganti gel rambut. Jangan khawatir, beberapa zat yang terkandung di pasta gigi sama kok dengan gel rambut.
2.     Membersihkan dan mencerahkan kuku
Mungkin kamu termasuk orang yang lebih sering beraktivitas di luar seperti beraktivitas di kebun atau senang melukis maupun membuat karya seni lainnya, hal ini biasanya membuatmu kesulitan membersihkan kukumu. Tenang, pasta gigi bisa mengatasinya, caranya sangat mudah cukup oleskan saja pasta gigi ke sikat gigi bekas dan gunakan untuk menyikat kuku. Bukan hanya membersihkan dan mencerahkan, pasta gigi juga bisa menguatkan kandungan kerotin yang ada di dalam kuku.
3.     Mengangkat permen karet yang menempel di rambut
Temen kamu super jail? Menaruh permen karet di rambutmu? Hahahaha yang sabar yaa, eitss tapi tenang pasta gigi bisa kok mengatasinya. Caranya cukup mengoleskan pasta gigi dan gosok hingga permen karet tidak lagi menempel, lalu bilas dengan air.
4.     Membersihkan bagian bawah setrika agar terlihat baru
Seiring berjalannya waktu, bagian bawah setrika akan berangsur mengelupas. Cara mengatasinyya bisa dengan mengoleskan pasta gigi hingga merata pada bagian bawah setrika (dalam kondisi mati). Bersihkan pasta gigi menggunakan tisu hingga bersih.
5.     Mengilatkan perabotan aluminium
Perabotan berbahan dasar aluminium atau yang berwarna silver biasanya akan mudah karatan. Tahukah kamu kalau pasta gigi bisa mencegahnya dan malah bikin perabotan itu makin kinclong? Nggak cuma bikin perabotan aluminiummu seperti wajan, panci, dan lainnya jadi makin kinclong. Pasta gigi yang dioleskan ke benda-benda itu juga bisa mencegah karat.
6.     Menghilangkan rasa gatal akibat gigitan nyamuk
Digigit nyamuk akan menimbulkan rasa gatal dan keinginan untuk menggaruknya, tetapi menggaruk akan memperburuk keadaan. Oleh karena itu, untuk mengatasinya kamu bisa mengoleskan pasta gigi pada bagian kulit yang digigit nyamuk, rasa gatal dan warna merah akibat gigitan itu akan berkurang perlahan. Kalau kamu mengoleskannya pada area sekitar gigitan, keinginanmu untuk menggaruk juga berkurang.

0 Response to "Kegunaan Lain dari Pasta Gigi Yang Harus Kamu Tahu"

Post a Comment