3 Cara Mudah Mengusir Cicak Dari Rumah





           
           Semua orang bahkan anak kecil yang baru bisa berbicara pasti tahu hewan yang satu ini, yupp CICAK!! Cicak adalah hewan yang sangat mudah ditemui, biasanya cicak merayap di dinding rumah. Meski sering menjumpai cicak, tidak semua orang menyukai hewan yang bisa memutuskan ekornya ini.
            Beberapa alasan yang membuat mereka tidak menyukai cicak. Pertama, Jijik dan takut dengan hewan ini, apalagi kalau tiba-tiba seekor cicak jatuh di hadapan mereka karena seringkali jatuhnya cicak dikaitkan dengan mitos akan terjadi sesuatu yang tak diinginkan. Kedua, Suara cicak sangat mengganggu. Biasanya hewan ini bersuara ketika malam dan mengganggu waktu tidur mereka karena suaranya cukup nyaring. Cicak dipandang sebagaai hewan yang menjijikka, menakutkan, dan mengganggu. Untuk mengatasi masalah ini anda bisa melakukan beberapa cara dibawah  ini untuk mengusir cicak dari rumah anda.
1.      Gunakan Kapur Barus
            Biasanya kapur barus kita gunakan untuk melindungi pakaian kita dari hewan-hewan yang dapat merusak baju. Ternyata kamper/  kapur barus ini juga bisa dimanfaatkan untuk mengusir cicak. Caranya dengan meletakkan kapur barus di tempat-tempat cicak bersembunyi seperti di belakang lemari dan di atas plafon. Aroma dari kapur barus akan membuat cicak tidak betah dan memutuskan untuk pergi.

2.      Membersihkan rumah
                        Agar cicak tidak betah di rumah anda, anda bisa mencoba cara yang satu ini, yaitu membersihkan rumah. Membersihkan rumah akan mencegah serangga-serangga kecil yang merupakan makanan utama cicak berkeliaran di rumah anda. Sumber makanan yang berkurang akan membuat cicak pergi dengan sendirinya dari rumah anda.

3.      Menurunkan Suhu
            Cara  ini pun dapat mengusir cicak dari rumah anda. Dengan menurunkan suhu di rumah anda akan membuat cicak terganggu dan merasa tidak nyaman. Hal ini disebabkan karena cicak yang merupakan hewan reptil yang sangat menyukai udara panas, selain itu kemampuan cicak untuk beradaptasi terhadap suhu juga kurang baik sehingga bila udara di rumah anda menjadi dingin cicak pun memutuskan untuk pergi.

0 Response to "3 Cara Mudah Mengusir Cicak Dari Rumah"

Post a Comment